Assalamu'alaikum Wr. Wb
Foto diatas adalah acara hiburan sebelum penyampaian materi dari para mahasiswa Universitas Pancasakti Tegal , menarikan dengan iringan lagu shalawat. Masih jadi pro dan kontra sih boleh atau tidak menarikan dengan iringan shalawat.
Ahad ini adalah ahad terindah setelah ahad kemarin bisa mabid sekarang bisa ikut seminar muslimah adalah suatu kenikmatan yang Allah berikan kepadaku, rasa syukur tercurah kepada Allah Subbahanahu Wa Ta'ala.
Seminar yang diadakan dikampung halaman yaitu Tegal maka mengharuskan aku pulang ke sini dan bertemu dengan orang tua juga.
Seminar yang diberikan oleh artis sekaligus motivator muslimah, Meyda Sefira seorang muslimah yang kiprahnya dimulai dari dia memerankan peran Ayyatul Husna di film Ketika Cinta Bertasbih pada tahun 2010. Sebelumnya pun alhamdulillah aku pernah mengikuti seminar yang di sampaikan oleh Moh. Cholidi asadil alam yang berperan sebagai azzam dalam film itu juga.
Syukur terus tercurah kepada Allah dan RasulNya, dan disini merasa banyak manfaat yang ku dapat.
Foto diatas adalah acara hiburan sebelum penyampaian materi dari para mahasiswa Universitas Pancasakti Tegal , menarikan dengan iringan lagu shalawat. Masih jadi pro dan kontra sih boleh atau tidak menarikan dengan iringan shalawat.
Nah, inilah moment kedatangan penyampai materi kita. Kak Meyda Sefira baru datang dari bandung. Gak bisa banyak mengabadikannya karena jalannya cepet banget.😅
Foto ini diambil saat pembukaan sebelum penyampaian materi karena inilah yang ku suka dari kak Meyda dia tidak mau direkam, bukan tidak PD atau apa karena keinginannya adalah materinya tersampai dengan baik agar fokus audiens tidak terbagi walau di rekam tapi mata akan terbagi fokusnya ke kamera dan ke penyampaian materi jadi bisa tersampai dengan baik.
Akhir acara setelah pertanyaan-pertanyaan dan inilah para pemberani pemberi pertanyaan, banyak sebenarnya pertanyaan dalam hati tapi rasanya lidahku selalu kaku dan gak PD untuk mengajukan pertanyaan.
Ini saja ya yang bisa di share karena memang hanya segini fotonya, masalah materi in shaa Allah di share di blog hidayah hijrah.
Wassalamu'alaikum Wr. Wb



Komentar
Posting Komentar